Yuk Ngintip Kamar Tidur & Bermain Untuk Anak

Coba deh perhatikan, sebenarnya selain bermain diruang terbuka seperti di taman, dan dikolam renang, sebenarnya anak-anak paling suka bermain dikamar tidurnya sendiri..

Ide Desain Kamar Tidur Remaja

Mendesain kamar tidur untuk remaja dapat menjadi tugas berat buat kita sebagai para orangtua. Kita mungkin dapat mengumpulkan beberapa ide yang memfasilitasi tugas untuk para desainer interior..

5 Headboard Keren untuk Tempat Tidur Anda!

Sudah bosan dengan headboard tempat tidur Anda? biasanya bila kita membeli tempat tidur itu sudah termasuk dengan headboardnya. Tapi bagaimana bila Anda adalah seorang yang pembosan?

10 Inspirasi Kamar Tidur Kontemporer

Ketika kita menyelami dunia desain interior khususnya "bedroom design" maka kita akan mendapatkan alternatif desain yang sungguh tidak berbatas dan bersekat..

Mempercantik Ruangan dengan Tema City Wall Murals

Jika Anda menginginkan ruangan demi ruangan didalam rumah Anda semakin cantik, maka kami sarankan Anda menggunakan wallpaper dengan tema "City Wall Murals"..

Tuesday, November 5, 2013

12 Ide Keren Tempat Penyimpanan Barang Bawah Tangga


Kebanyakan rumah hanya memiliki tangga yang sederhana sesuai fungsinya tanpa tempat penyimpanan, tetapi biasanya jika pemilik rumah sudah kebanyakan beban barang yang tidak berguna dan hanya memenuhi semua gudang biasanya Anda akan pusing sendiri mengaturnya agar selalu tampak rapi dan bersih. 

Ada satu tempat yang dapat difungsikan dengan baik bila Anda jeli untuk mengubah fungsinya yakni ruang bawah tangga. Ruang di bawah tangga adalah ruang yang sangat berharga tetapi sebagian besar tidak terpakai. 

Dibawah ini saya akan membagikan 12 ide keren tempat penyimpanan barang dibawah tangga. Mungkin akan menjadi ide bagus bila Anda implementasikan dirumah Anda. Akan lebih baik jika Anda dapat membuat beberapa laci di bawah tangga yang sesuai dengan anak tangga tetapi tidak mengubah fungsi aslinya sebagai tangga naik atau turun. Banyak sekali barang-barang yang dapat Anda simpan disana seperti majalah-majalah, pakaian layak pakai, sepatu, buku, perkakas, sandal, dan lain sebagainya.

Jadi ceritanya adalah bagaimana membuat rumah Anda tetap bersih, rapi, dan nyaman untuk tetap Anda tinggali. tanpa harus berbagi tempat dengan barang-barang yang jarang Anda gunakan. Semoga bermanfaat.


Sumber Foto: http://www.goodshomedesign.com








Saturday, November 2, 2013

8 Tips Bagaimana Membuat Kamar Tidur Anda Sedikit Lebih Romantis

Hubungan Anda dan istri Anda agak kurang bergairah akhir-akhir ini? apakah mungkin masalah yang berawal dari kejenuhan dikamar tidur? Mungkin saja.. dan sebenarnya ada sedikit kebosanan saja dengan rutinitas yang menyebabkan 'kontroversi hati'. Saya ada sedikit solusi untuk Anda. Bagaimana kalau kita merombak sedikit kamar tidur Anda agar berubah menjadi sedikit romantis? entah itu ada perubahan pada warna dinding, tata letak perabotan di dalam kamar tidur, atau sedikit sentuhan-sentuhan menarik lainnya. 


Baiklah, jJika Anda merasa kamar tidur Anda membutuhkan sedikit sentuhan romantis, berikut adalah 7 tips sederhana dan murah untuk membuat kamar tidur Anda sedikit lebih romantis.

  1. Cobalah lukisan dinding kamar tidur Anda dalam nuansa peach, pink, merah, krim, coklat, atau coklat burgundies.
  2. Menambahkan lampu kristal untuk kamar tidur Anda akan memberi suasana yang fantastis.
  3. Untuk menciptakan suasana santai di kamar tidur Anda , gunakan 20 watt lampu di meja samping tempat tidur Anda.
  4. Jika Anda ingin menyoroti area tertentu, maka Anda perlu menggunakan pencahayaan terfokus pada sudut ruangan.
  5. Untuk menambahkan sedikit kesan elegan, Anda dapat meletakkan beberapa jenis hiasan di kamar tidur Anda.
  6. Untuk menambahkan sentuhan segar dan bijaksana, maka Anda dapat menempatkan air segar dalam botol kristal dengan 2 gelas minum dan karangan bunga segar di meja kopi bundar di kamar tidur Anda.
  7. Untuk memberikan kamar tidur Anda tampilan yang unik, tambahkan cermin rias antik berukuran besar dan ditempatkan pada sudut jauh dari kamar tidur Anda.
  8. Agar dapat nuansa dan suasana romantis Anda dapat meletakkan pada meja rias sebuah atau dua buah  lilin aroma terapi.
Demikianlah 7 tips bagaimana membuat kamar tidurAnda sedikit lebih romantis. Nanti yang terpenting adalah bagaimana Anda dapat mengeksekusi agar terjadi perubahan yang lebih romantis. 

Foto: architecturaldigest.com

Foto: swiftsorchids.com
Foto: homedesignstyle.org

Sunday, October 27, 2013

Psikologi Warna Untuk Ruangan Rumah Anda


Pernahkah Anda berpikir bahwa sebenarnya permainan warna memegang peranan penting untuk kondisi psikologi Anda? yang kita bicarakan disini adalah permainan warna untuk dinding rumah Anda tentunya. Apakah itu untuk kamar tidur, kamar kerja, dapur, ruang makan, dan ruang keluarga..


Bahwa permainan atau pemilihan warna untuk ruang demi ruang rumah Anda sangat dapat membengaruhi suasan atau mood Anda sejak lama telah dibuktikan secara ilmiah.
Selanjutnya artikel dibawah ini akan membawa Anda bahwa warna pilihan Anda akan memberikan efek psikologi apa untuk diri Anda. Yuk kita simak bareng-bareng..

1. Merah (Red)

Paling cocok warna merah kita tempatkan pada ruang keluarga dan kamar mandi. Mengapa? karena warna merah akan memberi energi dan sangat meningkatkan gairah dan mod Anda beraktifitas didalam rumah. Hal ini juga dianggap sebagai warna cinta dan kehangatan. Sehingga dapat membuat kamar mandi tampak nyaman.

image source: www.housetohome.co.uk

image source: http://decozilla.com

2. Oranye (Orange)

Warna energik lain adalah Orange, tepat digunakan untuk kamar anak-anak Anda dan itu sangat ideal untuk rekan-rekan kecil kita yang suka untuk tetap aktif. Sebuah pop oranye di ruang makan juga akan menjadi ide yang baik.

image source: http://meblios.com.ua

image source: http://www.hgtv.com

3. Warna Biru (Blue)

Warna biru dapat menurunkan denyut nadi dan menenangkan indra Anda sehingga akan membawa ketenangan pikiran Anda dan apakah Anda tahu bahwa apa tempat yang lebih baik akan itu untuk biru selain kamar tidur? Anda juga dapat menggunakan warna laut itu di dapur Anda. Untuk menambah lebih lanjut, kontras dengan biru muda, biru tua memiliki efek suram (Gloomy Effetcs) sedikit.

image source: www.digsdigs.com

image source: www.digsdigs.com

4. Warna Kuning (Yellow)

Kuning adalah warna yang ceria tapi pada saat yang sama akan menjadi berisiko jika terlalu banyak digunakan. Warna kuning mungkin mengembangkan perasaan marah sehingga akan menyebabkan orang-orang kehilangan kontrol emosi mereka

image source: www.home-designing.com

5. Hijau (Green)

Hijau adalah warna penuh kebaikan dan memiliki efek yang paling menyegarkan dan menenangkan. Warna hijau ini melambangkan alam dan membawa ketenangan. Sehingga Anda dapat menggunakannya di mana saja Anda inginkan.

image source: www.home-designing.com

6. Ungu (Purple)

Ungu melambangkan kemewahan dan dengan warna ungu Anda bisa merasakan seperti memiliki sebuah kerajaan. Jadi jika Anda mencintai dunia masak memasak dan ruang dapur, jadilah ratu didapur Anda dengan memberikan nuansa ungu pada dapur Anda. Selain itu, kamar mandi juga dapat diberikan warna ungu dengan penampilan seperti ruangan kerajaan dan pemandangan yang asri. So, gunakanlah warna ungu.

image source: www.home-designing.com

image source: http://homedesignlover.com

7. Hitam (Black)

Hitam di satu sisi menunjukkan penindasan dan berkabung dan di sisi lain menunjukkan kemewahan dan kekuasaan. Untuk melaraskan warna hitam Anda dapat menciptakan interior yang dikombinasi dengan nada lain seperti putih dan gradasi hitam seperti warna abu.

image source:  http://freshome.com

image source: http://homeposh.com

8. Merah Muda (Pink)

Merah muda melambangkan feminitas, kehangatan dan romantisme. Namun jika terlalu banyak digunakan tidak akan meninggalkan efek yang baik pada Anda, tetapi jika Anda terobsesi dengan warna pink maka Anda dapat gunakan pada kamar anak gadis kecil Anda.

image source: www.indianhomemakeover.com

9. Netral

Anda tidak pernah bisa salah dengan bumi atau warna netral. Mereka akan meninggalkan efek yang baik pada Anda yang akan memberikan kehangatan dan kesejukan secara bersamaan. Jadi, Anda dapat dengan bebas menggunakan warna netral di mana saja seperti ruang tamu, kamar tidur dan dapur. Warna-warna netral ini seperti warna pastel dan warna kayu. Pilihan warna yang kalem dan sejuk dipandang mata..

image source: www.home-designing.com

image source: www.dollarblue.net

image source: www.paseoner.com

Sunday, October 20, 2013

Bagaimana Membuat Kreasi Bantal Stensilan


Hai.. ketemu lagi sama saya... Saya ingin berbagi ide lain yaituuuu bagaimana membuat bantal kamu semakin cantik dengan disain tangan sendiri. Caranya bagaimana? salahsatu caranya ialah mendisain sarung bantal dengan teknik stensil. 

Disain ini sebenarnya sangat simpel, sederhana yang penting adalah kreatifitas didalam memilih kata-kata yang akan kita tulis pada sebidang kain atau bahan polos. Kain polos ini nantinya dapat dibuatkan untuk Sarung bantal, bisa untuk taplak meja, bisa juga untuk serbet. Selanjutnya kita gunakan kata-kata mutiara, hadits-hadits nabi bagi umat islam, bisa juga kata-kata motivasi. Penting sekali untuk mengkonsep terlebih dahulu apa yang hendak kita tuangkan ide ini..

Baiklah saya akan memulainya sekarang juga.. Yang pertama adalah kita harus mempersiapkan peralatan 'perang' kita seperti:

1. Pensil
2. Spidol (Lebih cantik warna hitam tipe permanent)
3. Stensil Huruf
4. Bahan Kain Polos

Cara Membuat

Setelah peralatan kita siapkan, sekarang kita akan memulai sketsa tulisan berupa kata-kata mutiara, atau kutipan-kutipan dengan menggunakan pensil.

Letakkan kain bahan polos pada bidang yang rata seperti meja atau lantai rumah kamu. Tulis dengan hati-hati dan buat bidang tulisannya agar rata kiri, atau rata kanan, atau rata kiri-kanan.

Sekarang tulisan tadi telah selesai kita buat sketsanya dengan pensil dan stensil huruf. Selanjutnya kita menebalkan sketsa pensil dengan menggunakan spidol hitam permanent.

 Hapuslah sisa-sisa sketsa pensil yang masih tersisa pada kain yang telah jadi tersebut.

Hoppp jadilah kreasi sederhana yang kita buat, pakailah dan pamerkanlah kepada tamu atau keluarga kita agar bisa menjadi uang bagi Anda.. kalo laku kan lumayan buat ganti beli bahan-bahan iyakan? hehehe...


Gambar: http://www.goodshomedesign.com

Tuesday, October 15, 2013

10 Ide Dekorasi Kamar Tidur Anak Laki-Laki


Sekedar jalan-jalan online pagi ini, saya ketemu sama artikel tips 10 ide dekorasi kamar tidur buat anak laki-laki. Keren banget dah gan kalo agan-agan mau nyontek ide ini. Saya aja jadi kepengen nyulap kamar tidur anak laki-laki saya, tapi sayang belum punya rumah sendiri, jadinya susah deh mau dekor sana dekor sini, maklum masih jadi kontraktor gan hehehe..


Tapi bolehlah ide-ide seperti ini disimpan, ntar kan siapa tahu ada rezeki punya rumah sendiri udah ada persiapan buat dekorasi sesuai apa yang jadi impian ane. Kalo enggak kan bisa kelabakan punya rumah tapi gaada konsep yang jelas, kering gaaan. Okelah kita lanjutin gan, ni ada contoh-contoh ide dari www.goodshomedesign.com boleh dicontek atau dijadiin inspirasi buat kamar tidur anak laki-laki agan..





















Wednesday, October 9, 2013

Perabotan Kamar Tidur Anak Multi Fungsi


Pernah terpikirkan oleh saya untuk menyatukan berbagai perabotan untuk kamar tidur anak saya. Karena saya sering berpindah tempat atau tempat tinggal, maka seharusnya semua perabotan yang ada dirumah saya sedikit, kecil, dan simpel. Artinya semua perabotan yang saya pilih bersifat fungsional, ringan untuk mobilitas, gampang untuk dirakit kembali dan memiliki daya tahan yang baik seperti tahan terhadap goresan-goresan dan lain sebagainya. Setelah melakukan survei di google, akhirnya saya menemukan ide yang bagus dan gampang untuk diterapkan pada rumah dan kamar tidur anak saya, dan sekarang saya akan bagikan ide itu kepada Anda.. 


Sebelum memulai ide ini, kita harus memiliki beberapa pertanyaan seperti, apa saja furnitur yang ada dikamar tidur anak Anda? seberapa penting furnitur itu berada di kamar tidur anak Anda? dan, apakah benda tersebut dapat difungsikan atau cuma sebagai hiasan saja?
Yang jelas perabotan yang wajib ada dikamar tidur anak Anda adalah tempat tidur, meja belajar, dan lemari pakaian, selainnya hanya berfungsi sebagai penghias saja.

Sekarang Anda bisa melihat pada gambar diatas yang saya dapatkan dari goodshomedesign.com. Gambar ini sangat menginspirasi saya didalam mendisain perabotan All in One untuk kamar tidur anak saya dan sekarang saya bagikan kepada Anda. Disitu dapat kita lihat ada 3 tempat tidur, satu tempatnya di paling atas dan ada dua kasur dibawah yang dapat dikeluarkan dan dimasukkan dengan mudah. Berikutnya ada 6 laci yang cukup banyak untuk penyimpanan buku. Meja belajar sekaligus meja komputer. Terkahir disitu juga lemari tempat penyimpanan pakaian anak-anak. Nah, sekarang setelah Anda rancang, Anda dapat memesannya pada tempat pembuatan perabotan. Jangan lupa untuk membawa sketsa atau gambar contoh agar pengrajin perabotannya tidak salah didalam pembuatannya. Selamat mencoba!


Monday, September 30, 2013

Mempercantik Ruangan dengan Tema City Wall Murals

Jika Anda menginginkan ruangan demi ruangan didalam rumah Anda semakin cantik, maka kami sarankan Anda menggunakan wallpaper dengan tema "City Wall Murals". Tema "City Wall Murals" ini semakin hari semakin digemari masyarakat urban perkotaan, terutama di wilayah Amerika dan Eropa. Tapi tidak tertutup kemungkinan tema ini akan menjalar ke Indonesia dengan cepat. Ide ini sesungguhnya sangatlah kreatif dan menggugah selera seni Anda.


City Wall Murals ini adalah seni menghiasi dinding bagian dalam rumah Anda dengan tema Kota-kota besar yang sangat ingin Anda datangi atau bahkan yang sudah Anda singgahi. Sehingga akan menjadi impian dan kenangan Anda..

Oke.. langsung saja kami beberkan 8 inspirasi City Wall Murals dari amazinginteriordesign.com untuk Anda..